Liga 4 Regional Jateng, Persab Brebes Bertanding vs Persibat Batang Skor 0-0 di Stadion Karangbirahi

Senin, 27 Januari 2025 - 09:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BREBES, Beritafakta.id – Persab Brebes tampil dengan sangat agresif saat menghadapi Persibat Batang, Kabupaten Batang dalam laga putaran ke-7 Liga 4 Regional Jawa Tengah 2024/205 di Stadion Karangbirahi, Kabupaten Brebes pada, Minggu sore (26/1/2025).

Namun sayangnya, pertandingan ini berakhir imbang dengan skor 0-0. Dengan demikian kedua tim kesebelasan memperoleh 1 poin.

Bertanding di kandang sendiri, Tim Persatuan Sepak Bola Brebes (Persab) Brebes atau dikenal dengan julukan Laskar Jaka Poleng mulai nampak menguasai permainan pada babak kedua.

Setelah di babak pertama kedua kesebelasan nampak sama-sama kuat saling menyerang dan mempertahankan gawang masing-masing.

Namun sayang, kuatnya pertahanan Persibat Batang membuat beberapa peluang yang didapat Laskar Jaka Poleng tidak mampu menggolkan si kulit bundar ke gawang lawan.

Disaksikan ribuan lebih penonton dan sorak dukungan suporter, kedua tim sama-sama tampil ngotot dan sama-sama saling melempar serangan. Namun hingga peluit akhir dibunyikan wasit dengan skor tetap bertahan 0-0.

Menanggapi hasil ini Pelatih Kepala (Head Coach), Sendi Oktaviani mengatakan, meskipun pihaknya butuh 3 poin tapi diakuinya para pemain sudah bermain dengan maksimal.

“Tapi fakta lagi-lagi kita bisa lihat bagaimana kita menyerang, kita selalu menguasai bola. Tapi ya inilah sepak bola,” kata Sendi Oktaviani.

Disamping itu, menurut Sendi, pihaknya juga kehilangan sosok seorang streker  yaitu, Alvin yang saat ini sedang top skor. Menurutnya hal ini sangat berpengaruh terhadap mental para pemain yang lain.

Diketahui, Alvin Setiawan Saputra yang merupakan streker andalan tidak bisa mengikuti pertandingan ini dikarenakan sedang sakit.

“Ada bukti kita beberapa kali di depan gawang tapi tidak ada algojo yang bisa meneruskan. Tapi yang jelas ini salah satu motivasi buat saya dan pemain untuk pertandingan hari Rabu mendatang. Mau tidak mau kita harus mendapatkan 3 poin untuk bisa berada di klasemen teratas,” katanya.

Sementara itu, Pelatih Kepala Persibat Batang, Imral merasa bersyukur dengan apa yang didapat di permainan ini.

“Anak-anak bisa bermain dengan disiplin dengan mengikuti aturan wasit dan benar-benar fighter, dan satu poin sudah didapat. Alhamdulillah,” ucap Imral.

Dalam pertandingan Persab Brebes vs Persibat Batang di Liga 4 Regional, dihadiri tamu undangan. Wurja Wakil Bupati terpilih, Asep suami Mitha Bupati terpilih, Hery Fitriansyah Ketua Askab Brebes, Uki dari DPRD Fraksi PDIP.

Berita Terkait

Menang 1-0 Lawan PSD Demak, Pelatih Persab: Sesuai Strategi
Tanggapan Rokhman Supriyadi Tentang Calon Ketua Persibara: Harus Bisa Ciptakan Barometer dan Orang Yang Gila Bola.
Komisi IV DPRD Kabupaten Banjarnegara Rokhman Supriyadi Tentang Kilas Balik ASKAB dan Persibara.
PLN Mobile Proliga 2025, Livin’ Mandiri Tutup Putaran Pertama Dengan Kemenangan
Jakarta Livin Mandiri Siap Sapu Bersih 2 Laga di Surabaya
Imigrasi Cilacap, Sambut Hari Bhakti-75, Gelar Fun Walk 3 Km
Persab Brebes Raih Kemenangan Perdana di Liga Empat Regional Jateng
PLN Mobile Proliga 2025, Livin Mandiri Sikat Bandung BJB 3-0
Berita ini 38 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 30 Januari 2025 - 02:58 WIB

Menang 1-0 Lawan PSD Demak, Pelatih Persab: Sesuai Strategi

Selasa, 28 Januari 2025 - 12:36 WIB

Tanggapan Rokhman Supriyadi Tentang Calon Ketua Persibara: Harus Bisa Ciptakan Barometer dan Orang Yang Gila Bola.

Senin, 27 Januari 2025 - 10:36 WIB

Komisi IV DPRD Kabupaten Banjarnegara Rokhman Supriyadi Tentang Kilas Balik ASKAB dan Persibara.

Senin, 27 Januari 2025 - 09:01 WIB

Liga 4 Regional Jateng, Persab Brebes Bertanding vs Persibat Batang Skor 0-0 di Stadion Karangbirahi

Jumat, 24 Januari 2025 - 22:04 WIB

PLN Mobile Proliga 2025, Livin’ Mandiri Tutup Putaran Pertama Dengan Kemenangan

Berita Terbaru