Pj Bupati: Gak Keren, Anak Sekolahan Kok Nakal

Selasa, 18 Februari 2025 - 06:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Brebes, Beritafakta.id – Perkelahian ataupun tawuran ini termasuk ke dalam kenakalan remaja. Tak ada efek positif dari sebuah perkelahian, karena yang kalah jadi arang, dan yang menang jadi abu. Artinya, meskipun kalah atau menang dari sebuah perkelahian, tetap saja rugi dan hanya membuang energi saja.

“Untuk itu, jangan sekali-kali kalian terlibat dalam kenakalan remaja. Perilaku dari kenakalan remaja ini bermacam-macam, diantaranya adalah tawuran antar geng, antar sekolah, mabuk-mabukan, menggunakan narkoba, dan lain sebagainya. Gak Keren, Anak Sekolahan Kok Nakal,” demikian disampaikan Penjabat Bupati Brebes Ir Djoko Gunawan MT menjadi inspektur Upacara di SMK Karya Bhakti Brebes, Senin, (17/2/2025).

Djoko berharap, pelajar jangan sampai terjerumus dan menyesal di kemudian hari akibat semasa sekolah nakal. Ingatlah bahwa jalan masih panjang, bentengilah diri dengan pendidikan agama, moral, dan akhlak yang kesemuanya itu tercakup dalam pendidikan karakter.

“Ingat, jangan sampai tergoda lalu terjerumus ke dalam kenakalan remaja, biarlah orang lain menyebut kalian tak gaul dan semacamnya, asal jangan terlibat dalam kenakalan remaja dan pergaulan bebas,” ujar Djoko mengingatkan.

Djoko mengajak seluruh siswa untuk bersama-sama membangun akhlak terpuji. Para siswa jangan sampai tergiur dengan godaan, terjerumus ke dalam kenakalan remaja.

Para siswa juga diharapkan untuk meningkatkan kesadaran berlalu lintas. Perlu disadari bahwa saat berada di jalan raya, semua memiliki tanggung jawab untuk menjaga keamanan diri sendiri dan juga orang lain. Utamakan keselamatan dalam berlalu lintas, yang secara tidak langsung turut berkontribusi dalam mewujudkan lingkungan yang lebih baik dan harmonis.

Turut hadir mengikuti upacara Kabag Logistik Polres Brebes Kompol Kamal Hasan SH MH, Kepala SMK Karya Bhakti Brebes Adhi Nur Arifianto SH dewan guru dan TU, serta para siswa siswi SMK Karya Bhakti Brebes.(Rusmono)

Berita Terkait

Wabup: Penanganan Miskin Ekstrem Harus Dilakukan Secara Komprehensif
Konektivitas Aceh Menguat: Tol Sigli-Banda Aceceh Tuntas 2025
Lapas Brebes Gelar Senam Sehat, Warga Binaan dan Petugas Bersatu dalam Semangat Kebugaran
Dandim Pemalang Bersama Anggota Mengikuti Bakti Sosial Donor Darah
Hadiri Pembukaan Kejuaraan Pencak Silat Bupati Cup, Dandim Pemalang Berharap Akan Lahir Bibit Baru Atlit Pencak Silat
Over Dimension and Over Loading / ODOL Gencar Disosialisasikan Pihak Polres Pemalang
Polres Brebes Ungkap Dua Kasus Pencurian Sepeda Motor di Wilayah Tanjung dan Pagejugan
Kapolres Semarang Pantau Langsung Rombongan Demo ODOL Melintas Kabupaten Semarang
Berita ini 22 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 25 Juni 2025 - 04:20 WIB

Wabup: Penanganan Miskin Ekstrem Harus Dilakukan Secara Komprehensif

Selasa, 24 Juni 2025 - 23:04 WIB

Konektivitas Aceh Menguat: Tol Sigli-Banda Aceceh Tuntas 2025

Selasa, 24 Juni 2025 - 18:12 WIB

Lapas Brebes Gelar Senam Sehat, Warga Binaan dan Petugas Bersatu dalam Semangat Kebugaran

Selasa, 24 Juni 2025 - 17:18 WIB

Dandim Pemalang Bersama Anggota Mengikuti Bakti Sosial Donor Darah

Selasa, 24 Juni 2025 - 17:12 WIB

Hadiri Pembukaan Kejuaraan Pencak Silat Bupati Cup, Dandim Pemalang Berharap Akan Lahir Bibit Baru Atlit Pencak Silat

Berita Terbaru