Jakarta – Setelah memfungsionalkan seluruh jalan dan jembatan nasional pascabencana di Sumatera, Kementerian Pekerjaan Umum (PU) kini memfokuskan penanganan lanjutan hingga ke tingkat kecamatan dan desa.
Dalam 30 hari pertama pascabencana, penanganan dilakukan dalam status tanggap darurat dengan koordinasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Fokus awal diarahkan pada pembukaan kembali ruas jalan dan jembatan utama agar arus logistik dapat segera pulih.
“Kami sadar masih banyak desa yang membutuhkan penanganan. Data kerusakan jalan dan jembatan daerah terus bertambah,” kata Menteri PU Dody Hanggodo.
Kementerian PU akan terus melanjutkan pembukaan akses jalan dan jembatan daerah secara bertahap sesuai prioritas kebutuhan masyarakat.






