BEKASI – Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo meninjau langsung penanganan banjir di Desa Sukamekar, Kecamatan Sukawangi, Kabupaten Bekasi, Sabtu (24/1/2026). Hingga saat ini, wilayah tersebut masih mengalami genangan dengan ketinggian sekitar 40 sentimeter hingga 1,5 meter.
Menteri Dody mengatakan penanganan banjir di Kabupaten Bekasi telah memiliki desain teknis yang disusun Direktorat Jenderal Sumber Daya Air (Ditjen SDA). Namun, implementasinya membutuhkan koordinasi lintas pemerintah daerah dan kementerian/lembaga terkait.
“Penanganan banjir di Bekasi tidak dapat dilakukan secara parsial maupun instan. Dibutuhkan sinergi antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi Jawa Barat, dan Pemerintah Kabupaten Bekasi,” ujar Menteri Dody.
Ia menegaskan bahwa Kementerian PU akan terus mengawal penanganan banjir Bekasi secara terpadu dan berkelanjutan.






