Menteri PANRB Ajak ASN Lanjutkan Perjuangan Pahlawan

Senin, 11 November 2024 - 10:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, beritafakta.id – Pada peringatan Hari Pahlawan Nasional, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini menyampaikan sejumlah pesan untuk aparatur sipil negara (ASN). Menurutnya, Hari Pahlawan tidak sekadar memperingati sejarah namun juga momentum untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan untuk memajukan bangsa.

“Saya berharap kepada seluruh ASN di Indonesia untuk bersama-sama meneruskan perjuangan para pahlawan, untuk memperbaiki negeri ini, khususnya bagaimana memperbaiki birokrasi kita,” ujarnya usai mengikuti Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta, Minggu (10/11).

Lanjutnya dikatakan, ASN dapat melanjutkan perjuangan para pahlawan lewat beragam karya sesuai tugas dan kewajibannya. “Melalui tugas dan kewajiban kita, baik dalam memberikan pelayanan publik yang prima maupun menjalankan reformasi birokrasi yang transparan dan akuntabel, kita semua adalah bagian dari perjuangan untuk Indonesia yang lebih baik,” tegasnya.

Menteri Rini menekankan setiap ASN yang bekerja penuh dedikasi dan integritas adalah salah satu bentuk kontribusi untuk bangsa ini. “Semangat kepahlawanan harus terus menginspirasi kita agar selalu memberikan yang terbaik bagi negara serta menjaga nilai-nilai luhur yang telah diwariskan oleh para pahlawan,” ujarnya. (*)

Berita Terkait

Kapolres Kendal Cek Kesiapan Pos Pam Exit Tol Weleri untuk Pengamanan Operasi Ketupat Candi 2025
BPJS Naker Banjarnegara dan Paguyuban Setia Kawan Salurkan Santunan Kematian dan Kecelakaan Kerja
Puluhan Pemudik Motor Manfaatkan Layanan Valet Ride, Wakapolda Jateng; Gratis dan Memudahkan
OKC 2025 Dimulai, Tim Dokkes Polres Brebes Keliling Pospam Cek Kesehatan Personil
DPD Partai Perubahan Brebes, Gelar Konsolidasi dan Buka Bersama
SMP N 3 Bulakamba, Gelar Kegiatan Pesantren Kilat Meraih keberkahan di Bulan Suci Ramadhan
Polres Brebes Musnahkan Ribuan Botol Miras Hasil Operasi Pekat
Bupati Brebes Pastikan Insentif Guru Ngaji Tepat Sasaran, Verifikasi Data Masih Berlangsung
Berita ini 19 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 25 Maret 2025 - 15:49 WIB

Kapolres Kendal Cek Kesiapan Pos Pam Exit Tol Weleri untuk Pengamanan Operasi Ketupat Candi 2025

Senin, 24 Maret 2025 - 20:46 WIB

Puluhan Pemudik Motor Manfaatkan Layanan Valet Ride, Wakapolda Jateng; Gratis dan Memudahkan

Minggu, 23 Maret 2025 - 16:09 WIB

OKC 2025 Dimulai, Tim Dokkes Polres Brebes Keliling Pospam Cek Kesehatan Personil

Minggu, 23 Maret 2025 - 08:17 WIB

DPD Partai Perubahan Brebes, Gelar Konsolidasi dan Buka Bersama

Sabtu, 22 Maret 2025 - 16:48 WIB

SMP N 3 Bulakamba, Gelar Kegiatan Pesantren Kilat Meraih keberkahan di Bulan Suci Ramadhan

Berita Terbaru

Umum

Santunan Anak Yatim dari PT Askara Mulia Sejati

Selasa, 25 Mar 2025 - 19:25 WIB