1.278 Guru PAUD Rayakan HUT ke-20 HIMPAUDI, Serukan Kesetaraan dan Kesejahteraan

Minggu, 5 Oktober 2025 - 10:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Sekda Drs. Indarto, M.Si. saat memberikan sambutan pada perayaan HUT ke-20 HIMPAUDI di Alun-alun Banjarnegara

Foto: Sekda Drs. Indarto, M.Si. saat memberikan sambutan pada perayaan HUT ke-20 HIMPAUDI di Alun-alun Banjarnegara

Banjarnegara, Beritafakta.id — Sebanyak 1.278 guru PAUD yang tergabung dalam Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) Banjarnegara memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun ke-20 HIMPAUDI, di Alun-alun Banjarnegara, Sabtu (4/10/2025).

Kegiatan yang mengusung tema “Dua Dekade HIMPAUDI Membersamai PTK PAUD Wujudkan Kesetaraan dan Kesejahteraan” tersebut berlangsung semarak dan penuh kebersamaan. Hadir Sekretaris Daerah Banjarnegara Drs. Indarto, M.Si mewakili Bupati, Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga Teguh Handoko, S.Sos, Bunda Literasi Sahida Andinasari Wakhid, serta perwakilan organisasi profesi seperti IGTKI, IGRA, dan IGABA.

Acara dimulai dengan senam sehat bersama diiringi lagu “Bola Bale” dan “Sapu Janur” yang menciptakan suasana riang. Dilanjutkan dengan doa bersama dan penampilan tari-tarian daerah, seperti “Sekar Rimba” dari HIMPAUDI Batur dan “Joko Tingkir” dari HIMPAUDI Pangentan.

Kemeriahan semakin terasa saat dilakukan pemotongan tumpeng dan penerbangan balon ke udara sebagai simbol semangat perjuangan guru PAUD. Acara kemudian dilanjutkan dengan jalan sehat berhadiah utama sepeda listrik, yang dilepas langsung oleh Bunda Literasi Sahida Andinasari Wakhid.
Selain itu, peserta juga berkesempatan mendapatkan doorprize menarik dan penghargaan lomba.

Dalam sambutannya, Ketua HIMPAUDI Banjarnegara, Giriningsih Purwatin, S.Pd., menegaskan pentingnya pemerintah pusat segera merevisi Undang-Undang Sisdiknas Tahun 2003 dan Undang-Undang Guru dan Dosen.

“Revisi tersebut penting untuk mewujudkan kesetaraan dan kesejahteraan bagi guru PAUD yang telah berperan besar dalam membangun dasar pendidikan anak bangsa,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Pengurus Wilayah HIMPAUDI Jawa Tengah, Rusmanto, S.Pd., menyampaikan bahwa pihaknya telah enam kali melakukan rapat dengar pendapat (RDP) dengan DPR RI untuk memperjuangkan regulasi yang lebih berpihak kepada guru PAUD.

“Guru PAUD tidak setengah-setengah dalam mengabdi. Mereka memenuhi delapan standar nasional pendidikan, termasuk akreditasi. Guru PAUD totalitas mendukung lahirnya generasi emas Indonesia,” tegas Rusmanto.

Mewakili Bupati Banjarnegara, Sekda Drs. Indarto, M.Si. menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh guru PAUD di Banjarnegara.

“Guru PAUD adalah sahabat dan penguat. Perjuangan mereka adalah perjuangan mulia yang tidak boleh berhenti. Mereka merupakan pahlawan tanpa tanda jasa yang setia memberikan pondasi pendidikan sejak dini,” ucap Indarto.

Indarto juga mengucapkan selamat ulang tahun ke-20 HIMPAUDI, seraya mengajak seluruh elemen untuk bersinergi memperjuangkan kesejahteraan guru PAUD di Banjarnegara.

Penulis: Mujiprast / Bas

Berita Terkait

Bahasa Wadah Ekspresi, UNTARA Gelar Bulan Bahasa
Era Digital Uji Rasa Kebangsaan, PKSS Ajak Generasi Muda Kritis dan Berkarakter
UMUS Brebes Wisuda 256 Mahasiswa Sarjana dan Diploma ke-9
Diantara 79 Lansia, Mbah Kaidi Wisudawan Terbaik dan Tertua Sekolah Lansia Bahagia
Grebeg Gunungan dan Launching Smart Card Semarakkan HUT ke-83 SMPN 1 Purworejo
UNTARA Gelar Milad ke-5 dan Tasyakuran Akreditasi Prodi Manajemen
SMU 2 TangseL Sukses Adakan ‘Career Day’ Kepsek Abu : “Kegiatan Positif Ini Bisa Memotivasi Siswa Melanjutkan Studi Dalam Menggapai Cita-Cita”
SMP Negeri 9 Tangsel Adakan Sertijab Kepala Sekolah
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 27 Oktober 2025 - 11:11 WIB

Bahasa Wadah Ekspresi, UNTARA Gelar Bulan Bahasa

Jumat, 24 Oktober 2025 - 16:08 WIB

Era Digital Uji Rasa Kebangsaan, PKSS Ajak Generasi Muda Kritis dan Berkarakter

Kamis, 23 Oktober 2025 - 15:34 WIB

UMUS Brebes Wisuda 256 Mahasiswa Sarjana dan Diploma ke-9

Selasa, 21 Oktober 2025 - 17:16 WIB

Diantara 79 Lansia, Mbah Kaidi Wisudawan Terbaik dan Tertua Sekolah Lansia Bahagia

Selasa, 21 Oktober 2025 - 17:13 WIB

Grebeg Gunungan dan Launching Smart Card Semarakkan HUT ke-83 SMPN 1 Purworejo

Berita Terbaru