TANGERANG, Poskota – KKN CHANDRADHITA Kelompok 22 Universitas Tangerang Raya melaksanakan kegiatan Sosialisasi Kenakan Remaja dan Digitalisasi, dengan tema “Optimalisasi Potensi Lokal Dengan Menurunkan Tingkat Kenakalan Remaja dan Digitalisasi”, Senin (25/11/2024) bertempat di SMAN 27 Kabupaten Tangerang
Menghadirkan pembicara dari Polsek Cisoka yang dihadiri oleh Aipda Wahyudin, menurutnya “Untuk para remaja perempuan sekarang harus berhati-hati kalau berkenalan melalui media online saat bertemu dengan orang yang baru dikenalnya.
“Untuk para remaja laki-laki, Tawuran tidak menyelesaikan masalah, yang ada hanya menambah kerugian untuk diri kalian dan keluarga kalian” ucapnya.
Menurut Ketua Kelompok 22 KKN UNTARA, Gandi Sadewa mengatakan, Giat ini dilaksanakan memberikan edukasi kepada para generasi milenial, agar jangan mudah terpancing dan terprovokasi informasi yang ada di media sosial, dirinya berpesan agar remaja dapat mengisi kegiatan yang positif dan bermanfaat untuk masyarakat”, tuturnya.